Wujudkan Satu Data Indonesia, Kadiskominfo Bangka Barat: Dasar Rencana Pembangunan

Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berkeinginan untuk mewujudkan satu data Indonesia.

foto oleh: Diskominfo Babar

Mentok, Diskominfo Bangka Barat - Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berkeinginan untuk mewujudkan satu data Indonesia. 

Program ini merupakan pengaturan satu data Indonesia bertujuan untuk mengatur penyelenggaraan tata kelola data yang dihasilkan instansi daerah untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan pengendalian pembangunan.

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangka Barat melakukan kerjasama dengan sejumlah pihak untuk merealisasikan program tersebut. Salah satunya kerjasama yang dilakukan pendampingan oleh pihak Kejaksaan Negeri Bangka Barat.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bangka Barat, Farouk Yohansyah mengatakan untuk mencapai data yang terintegrasi dibutuhkan kolaborasi yang erat antar Instansi, badan dan stakeholder terkait. 

"Data ini nantinya akan menjadi baseline atau refrensi dari pembangunan di tahap-tahap selanjutnya. Maka dari itu kita perlu pendampingan dari sisi validitas dan efektifitas pengumpulan data," ujarnya usai rapat koordinasi di Kejari Bangka Barat, Senin (21/10/2024).