Polres Bangka Barat menggelar open turnamen gaple di halaman Kantor Satlantas Polres Bangka Barat
Mentok, Diskominfo Bangka Barat - Polres Bangka Barat menggelar open turnamen gaple di halaman Kantor Satlantas Polres Bangka Barat, pada Kamis (6/6/2024) malam.
Diketahui, Open Turnamen Gaple ini diikuti oleh ratusan peserta yang semuanya merupakan masyarakat Kecamatan Mentok dan sekitarnya.
Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah mengatakan kegiatan ini disamping menjadi bagian dari rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-78 juga sebagai menjaga silaturahmi antara masyarakat dengan Polri.
"Seperti yang dilakukan di Sumatera Barat, karena kebetulan kami warga sana. Sama, seperti ini turnamen gaple ini sebagai ajang silaturahmi dan menjalin keakraban antara masyarakat dengan Polres Bangka Barat," kata AKBP Ade Zamrah.
Ade Zamrah menyampaikan kalah ataupun menang dalam sebuah pertandingan adalah hal yang biasa terjadi. Namun, yang menjadi hal paling utama serta harus selalu dijaga yakni kebersamaan, persahabatan, dan persatuan.
Disamping itu, Ade Zamrah juga mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas dan keamanan menjelang Pilkada 2024 yang tak lama lagi berlangsung di Kabupaten Bangka Barat.
"Kita sudah melewati proses Pemilu maupun Pileg dengan lancar dan aman. Harapannya berlanjut dengan pelaksanaan Pilkada karena masyarakat sudah dewasa dalam berpolitik, kita saling menghargai pilihan masing-masing," katanya.
Melihat antusias masyarakat yang tinggi, Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming menyampaikan turnamen serupa bakal digelar dalam peringatan Kemerdekaan Indonesia maupun HUT Kota Mentok.
"Terus terang saya lumayan kaget karena masyarakat antusiasme cukup tinggi. Kami upayakan nanti kegiatan serupa kembali diadakan di Lapangan Gelora, hadiahnya sepeda motor lah," ujar Bong Ming Ming.
(Penulis: Rizki Ramadani, Editor: M. Yaser Iqbal)